5 Stadion Sepakbola Termegah


5 Stadion Sepakbola Termegah | Stadion dalam sepak bola adalah suatu hal yang tidak bisa dipisahkan dari perjalanan club. Banyak sejarah yang terjadi di dalam stadion tersebut. Stadion malah menjadi suatu tempat yang sakral bagi pendukung klub, dan menjadi tempat yang keramat bagi klub tamu. karena disini tidak hanya 11 pemain yang menjadi musuh, tetapi penonton pendukung club menjadi musuh ke 12. Sebagian stadion memiliki daya tarik karena memiliki kecanggihan teknologi yang luar biasa, muat penonton luar biasa banyak, bahkan sampai kecantikan rancangan arsitekturnya. Stadion yang canggih merupakan lambang sejauh mana kemapanan klab yang memilikinya. Berikut lima stadion sepakbola termegah di dunia.

1. Estadio Azteca, Kota Meksiko, Meksiko

Pada tahun 1970 dan 1986, negara Meksiko menjadi tuan rumah turnamen Piala Dunia. Yang menjadi salah satu stadion kebanggan Meksiko waktu itu adalah Azteca. Waktu itu, di stadion ini, diingat dunia sebagai pertandingan final terbesar yang pernah ada, Pele memimpin Brasil berhasil mengalahkan Italia 4-1. Dan pada final tahun 1986, Diego Maradona di stadion tersebut melakukan penampilan profesional terbaiknya di Argentina melawan Jerman. Dan berhasil membawa negaranya mengalahkan Jerman.

Selain sejarahnya, tempat ini memiliki atmosfer yang khas. Para penggemar Azteca (stadion ini bisa menampung sekitar 100 ribu penonton) terkenal galaknya, dan hal tersebut telah menjadikan stadiun ini neraka bagi tim lawan.

2. Nou Camp, Barcelona, Spanyol

Pembangunan stadion ini selesai pada tahun 1957 dengan biaya besar yaitu hampir 3 juta dolar. Karena hal itu, Nou Camp menjadi stadion sepakbola terbesar di Eropa, dengan kapasitas 98 ribu penonton. Pada Piala Dunia 1982, kapasitas gedung ini ditambah sampai 120 ribu tempat duduk.
Rumah bagi klab sepakbola Barcelona, Nou Camp dipercaya telah memperkuat identitas daerah Catalan. Dengan demikian, stadion ini telah menjadi lebih dari sebuah tempat pertandingan.

3. Old Trafford, Manchester United, Inggris

Ketika memasuki Old Trafford saat hari pertandingan, yang pertama pengunjung lihat adalah ratusan polisi, yang bertugas menumpas ledakan keributan antara para penggemar tuan rumah dengan tim tamu. Dari 68 ribu kursi di dalam stadion tersebut, hanya 3000 kursi yang boleh dipesan oleh disediakan untuk para pendukung tim tamu, makanya tidak heran kalau M.U. selalu menang kandang dan kalaupun kalah, para penggemar M.U. langsung membuat gaduh.

Manchester United memperlebar basis penggemar terbesar di Inggris, jadi apabila kamu ingin kesana, disarankan memesan tiket jauh-jauh hari. Dan seusai pertandingan, jangan lupa jalan-jalan keliling stadion tersebut. Yang harus dikunjungi adalah Red Cafe yang terkenal, dimana para penggemar dan para pemain berkumpul.

4. Estadio Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol

Real Madrid adalah salah satu tim tertua, dan paling sukses di dunia. Stadionnya pun memiliki sejarah yang kaya. Meskipun klab ini didirikan tahun 1902, namun tim ini tidak memiliki tempatnya sendiri sampai tahun 1924, ketika mereka pindah ke Stadion Chamartin. Setelah Chamartin dihancurkan selama Perang Sipil Spanyol, direktur klab Santiago Bernabeu memesan pembangunan stadion di tanah yang sama. Ketika stadion ini sedang menjalani sejumlah renovasi selama bertahun-tahun – strukturnya saat final Piala Dunia 1982 sangat sama dengan struktur ketika pertama kali diresmikan bulan Desember 1947.

Pada tahun 1992, Santiago Bernabeu telah menjadi beberapa perubahan, yang diharapkan selesai tahun 2005. Renovasinya begitu drastis, namun memiliki enak dipandang, dan para pengunjung masih bisa menikmati suasana jaman dulu yang menjadikan stadion ini salah satu stadion paling bersejarah di dunia.

5. Louis II, Monte Carlo, Monaco

Stadion ini terbilang baru, setelah diresmikan tahun 1985 sebagai pengganti Stadion asalnya, yaitu Louis II, yang selesai tahun 1937. Gedung ini tidak terlalu memiliki banyak sejarah, dan, dengan kapasitas 20 ribu orang, tidak bisa bersaing dengan stadion lain perihal ukuran, namun stadion ini memiliki kecemerlangan arsitektur. Sesuai dengan kota Monte Carlom tempat ini begitu mewah – selain fasilitas olahraga, Louis II adalah rumah bagi butik yang bagus dan ruang kantor, dan diterkenal sebagai salah satu stadion paling nyaman di Eropa.

Dengan memiliki keindahan, struktur Louis II tidak pernah mengalami kegagalan dalam berfungsi. Gedung ini memiliki tempat parkir empat lantai, kolam renang berukuran Olimpiade dan lapang bola basket dengan jumlah kursi 2 ribu. Karena hal tersebut, tidak mengherankan apabila stadion ini tidak hanya dijadikan tempat bagi AC Monaco. Di sini, diselenggarakan juga turnamen tenis dan event-even atletik.

1 comment: